Kepala Biro Administrasi Pembangunan Ria Wijayanty, ST, M.Si pimpin rapat pengendalian pelaksanaan pembangunan dana bersumber dari DAK Fisik dan Non Fisik di Ruang Pertemuan Safari Inn Pariaman Hotel, Kota Pariaman.
Kegiatan juga dihadiri oleh Tim Pengendalian, Pemantauan dan Evaluasi Dana DAK Fisik dan Non Fisik yang terdiri dari Kanwil DJPb, BAPPEDA, BPKAD, Inspektorat, Biro Pengadaan Barang dan Jasa berserta OPD menerima Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik dan Non Fisik TA 2024.
Harapan dalam pelaksanaan kegiatan kali ini dapat mempercepat proses pelaksanaan kegiatan yang bersumber dari Tranfer Ke Daerah (TKD) dalam upaya percepatan pembangunan di Sumatera Barat.
Pengunjung Hari ini | : | 10 orang |
Total Pengunjung | : | 26826 orang |
Pengunjung Online | : | 1 orang |
© IT - Biro Administrasi Pembangunan Designed by HTML Codex Develop by Hamid Septian